
Denmark Open 2024: Putri Ke Perempatfinal, Jonatan Dihentikan Lu Guang Zu
Odense, 17 Oktober 2024
Putri Kusuma Wardani vs Sung Shuo Yun (Chinese Taipei) 21-11, 21-15
Putri Kusuma Wardani:
Saya mengucapkan syukur Alhamdulillah tidak alami cedera atau apapun, dan bersyukur dengan hari ini bisa bermain lebih lepas, dan lebih menikmati permainan.
Saya sempat bertemu lawan di Hongkong, mungkin karena di lapangan tidak ada angin, dan bolanya normal, tidak terlalu cepat dan tidak terlalu lambat, jadi permainan lawan lebih banyak bertahan, dan pertahanan lawat cukup bagus, seperti yang seharusnya tidak bisa membalikan bola, ternyata dia bisa mengembalikan bola, ya tidak mudah melawan dia, banyak pukulan-pukulan variasi yang bagus juga, sehingga saya sempat merasa kesulitan untuk mengambil bola, namun akhirnya saya keluar dari zona itu.
Untuk menghadapi babak perempat final besok, pastinya saya harus menjaga kesehatan, dan menjaga pikiran tetap fokus pada tujuan, jadi selepas bertanding hari ini, saya harus menenangkan pikiran, enjoy menjalani pertandingan, dan nanti setelah sudah tenang, saya akan melihat permainan lawan besok dan mensiapkan strateginya.
Jonatan Christie (4) vs Lu Guang Zu (China) 19-21, 21-8, 18-21
Jonatan Christie:
Hasil hari ini tidak sesuai yang diharapkan, di poin poin akhir pertandingan hari ini, memang saya sedikit kurang tenang, dan kurang berani untuk memakai strategi saya, beberapa kali saya terbawa oleh pola permainan lawan, jadi bukan saya yang memaksa lawan mengikuti pola permainan saya, tapi justru saya yang terbawa pola permainan lawan di gim pertama dan gim terakhir, itu yang cukup disayangkan.
Untuk menilai performa saya di tur Eropa ini, saya merasa cukup baik, tapi masih ada yang harus di perbaiki lagi pastinya, di poin-poin penting harusnya saya lebih berani untuk mengambil tindakan serangan dan menggiring lawan pada pola permainan saya.
Setelah ini saya akan beristirahat sejenak, karena kemarin selepas final di Arctic Open 2024, saya mengalami sedikit memar atau bengkak pada bagian kaki saya, dan itu sedikit atau banyaknya membuat pergerakan saya kurang nyaman, sebenarnya dari kemarin sudah terasa, namun itu bukan menjadi suatu alasan atas kekalahan saya hari ini, karena seharusnya saya bisa mengatasinya, jadi setelah ini saya juga harus recovery terlebih dahulu, mengembalikan kondisi kaki saya ini, agar siap hadapi turnamen berikutnya. (*)