Denmark Open 2024: Fajar/Rian dan Rinov/Pitha Melaju, Ginting Terganjal

Odense, 16 Oktober 2024

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6) vs Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman) 21-12, 21-18

Fajar Alfian:
Pertama-tama Alhamdulillah mengucap syukur, pertandingan berjalan cukup lancar, dan meraih kemenangan di babak pertama Denmark Open 2024, semoga kemenangan ini bisa berlanjut ke babak berikutnya.

Muhammad Rian Ardianto:
Mengucap syukur Alhamdulillah bermain dengan lancar tanpa cedera, di babak pertama Denmark Open ini, kami masih banyak beradaptasi, karena shuttlecock yang digunakan cukup berbeda ya dengan yang kemarin dipakai di Arctic Open, jadi kami hari ini masih terus mencoba beradaptasi.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Cheng Xing/Zhang Chi (7/China) 21-15, 21-9

Rinov Rivaldy:
Di babak pertama Denmark Open ini kami melakukan strategi yang cukup baik, dan Alhamdulillah kami menang, mungkin lawan tadi cukup tertekan sehingga permainanya menjadi kurang baik, sehingga kami bisa menekan lawan sejak gim pertama.

Pitha Haningtyas Mentari:
Ya benar apa yang disampaikan Rinov, ini adalah pertemuan ketiga kami, jadi kami berempat sudah saling mengetahui pola permainan kami masing-masing, tetapi di pertandingan hari ini saya dan Rinov bisa menjalankan strategi kami dengan baik.
Kondisi lapangan mungkin hampir sama, hanya untuk shuttlecock jelas terasa perbedaannya dengan yang di gunakan di Finlandia kemarin, dan mungkin itu salah satu faktor yang mempengaruhi performa kami hari ini.

Anthony Sinisuka Ginting (8) vs Kenta Nishimoto (Jepang) 12-21, 21-15, 20-22

Anthony Sinisuka Ginting:
Pertama saya ingin mengucap syukur bisa menjalani pertandingan hari ini, bisa menyelesaikan pertandingan tanpa adanya cedera, tapi memang hasilnya tidak sesuai dengan apa yang kita semua harapkan, saya dan Kenta Nishimoto sudah bertemu beberapa kali dan ya hasilnya pun menang kalah, dan hari ini permainan juga cukup ketat dari lawan, dia sempat unggul saya sempat mengejar dan begitu pula sebaliknya, kami sudah saling mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing, tapi mungkin secara strategi dia lebih tepat tadi, khususnya di gim ketiga setelah interval dia mencoba untuk bermain agresif dan lebih berani, ya saya kurang bisa memanfaatkan kesempatan.

Setelah ini saya akan berdiskusi bersama pelatih, mengevaluasi pertandingan hari ini beserta hasil dari tur Eropa dua minggu ini, dan membahas untuk pertandingan berikutnya juga. Sejauh ini saya cukup senang dengan performa saya, tapi mungkin tidak dengan hasil nya, jadi kedepan harus lebih teliti lagi dengan hal-hal kecil dilapangan. (*)

Leave a Reply