(Komunitas Bulutangkis) BL Malang Raya dan Kalteng Gelar Mabar dan Silaturahmi
(Jakarta, 14/1/2014)
Komunitas Badminton Lovers (BL) Malang Raya menggelar kegiatan Mabar (Main Bareng) dan silaturahmi dengan BL Kalimantan Tengah. Acara yang digelar pada Sabtu, 11 Januari di GOR Kanaya, Malang, ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar pecinta dan pemerhati olahraga tepok bulu di Malang Raya dan Kalteng.
Selain itu, kegiatan ini juga merupakan sebuah wadah komunikasi antar pecinta bulutangkis sebagai upaya menggiatkan kembali minat terhadap bulutangkis. Dalam acara ini para badminton lovers juga dapat memberikan masukan serta solusi dalam peningkatan prestasi bulutangkis di daerah.
Pada kesempatan ini turut hadir Walikota Malang, Wakil Ketua KONI Kota Malang, Kadispora Kota Malang, Ketua Umum Pengkot PBSI Malang, serta Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengprov PBSI Jawa Timur.
Acara dibuka dengan pemaparan visi, misi komunitas Badminton Lovers Indonesia. Diikuti dengan sesi masukan dan saran dari Johan Wahyudi yang merupakan legenda bulutangkis Indonesia. Para anggota badminton lovers Malang Raya dan Kalteng kemudian saling berbagi cerita mengenai perkembangan bulutangkis di wilayah masing-masing.
Tak sekedar berkumpul, berdiskusi, dan main bareng, momen ini juga dimanfaatkan para badminton lovers untuk memperkenalkan potensi pariwisata dan produk-produk andalan dari daerah masing-masing. Diharapkan kegiatan yang penuh akan manfaat ini dapat menjadi contoh bagi daerah-daerah lainnya. (*)