Olimpiade Paris 2024: Gregoria Sumbang Medali Perunggu Untuk Indonesia

Paris, 4 Agustus 2024

Gregoria Mariska Tunjung vs An Se Young (Korea) 21-11, 13-21, 16-21

Gregoria Mariska Tunjung:
Saya bangga dengan persiapan saya yang sudah saya jalani, bagaimana kerasnya saya latihan dan saya bangga dengan hasil di semifinal ini.

Tapi untuk hari ini saya belum puas karena saya rasa saya ada kesempatan untuk menang apalagi dengan keunggulan di gim pertama, namun apa boleh buat An Se Young bermain sangat baik dan dia dalam kondisi yang bagus juga. Selamat untuk dia.

Untuk saya semoga kekalahan ini tidak menimbulkan efek terlalu dalam agar saya bisa mengeluarkan semua kemampuan di perebutan medali perunggu besok.

Di gim kedua, Se Young mengubah pola dengan mengajak saya bermain lebih banyak reli, itu membuat dia lebih enak untuk bertahan.

Gregoria menyumbang medali perunggu Olimpiade Paris 2024 setelah lawannya Carolina Marin (Spanyol) mundur karena cedera.

Berikut pernyataan Gregoria setelah memastikan medali pertama untuk Indonesia:

Pastinya ini bukan cara mendapatkan medali yang saya mau, sedih juga melihat (Carolina) Marin dalam kondisi seperti itu, mengalami cedera lagi.

Saya tahu semua atlet mempersiapkan Olimpiade dengan sangat serius dan kerja keras jadi pastinya bukan hal yang mudah untuknya menghadapi ini.

Saya bersyukur bisa mendapat medali perunggu tapi saya tidak harus merasa terlalu bahagia atau bagaimana karena sebagai atlet, saya tahu perjuangan kami semua sangatlah sulit apalagi menghadapi sebuah cedera.

Semoga medali ini bisa memacu tema-teman yang lain untuk bisa bertanding dengan sehat, maksimal dan bisa menang. Saya bantu doa supaya bisa mendapatkan medali untuk Indonesia. (*)

Leave a Reply