Thailand Masters 2024: Ana/Tiwi dan Bagas/Fikri Lewati Ujian Pertama

Bangkok, 30 Januari 2024

Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (4) vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Chinese Taipei) 21-13, 21-11

Febriana Dwipuji Kusuma:
Alhamdulillah hasil pertandingan hari ini kami bisa bermain dengan pola yang sudah disiapkan dari awal. Hasilnya kami bisa memetik kemenangan.

Strateginya, dari awal gim pertama kami berusaha untuk bermain cepat. Hal ini karena memang kondisi lapangan ada yang menang angin dan kalah angin. Selain itu, dari awal pertandingan kami berusaha untuk langsung in.

Untuk menghadapi pertandingan babak kedua, yang harus disiapkan pasti kami harus mengatur istirahat dan asupan makanan. Juga harus menyiapkan bagaimana pola permainan untuk menghadapi pertandingan di babak selanjutnya.

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (2) vs Dong Adam (Xingyu)/Nyl Yakura (Kanada) 21-11, 21-11

Bagas Maulana:
Ahamdulilah kami diberi kelancaran dan bisa memenangi pertandingan. Jalannya pertandingan tadi saya lihat lawan sepertinya kurang bisa tampil maksimal. Nyl Yakura mungkin seperti ada kendala di bagian pergelangan kakinya. Jadi terlihat lawan terbatas pengambilan bolanya.

Kami bisa menang karena dari awal strategi dan pola mainnya sudah masuk. Seperti biasa saat masuk lapangan kami harus langsung in.

Untuk persiapan menghadapi pertandingan di babak kedua, kami sudah cukup oke. Kami tinggal menjaga fokusnya saja. (*)

Leave a Reply