Hong Kong Open 2023: Ginting Menang, Chico Tertahan

Kowloon, 13 September 2023

Anthony Sinisuka Ginting (2) vs Brian Yang (Kanada) 21-9, 21-14

Anthony Sinisuka Ginting:
Pertama-tama mengucap syukur bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik dan tanpa cedera. Memang hari ini coba lebih memegang kendali permainan dari awal mulai sampai selesai. Selain itu, tetap mengantisipasi dan mengadaptasi kondisi lapangan karena pasti berbeda dari minggu lalu.

Mungkin lawan juga terkendala dengan kondisi lapangan dan shuttlecock yang seperti ini. Pertemuan terakhir saya dengan dia terjadi di Singapore Open kemarin, kondisinya mirip-mirip dan dia juga kesulitan untuk mengembangkan permainan.

Saya merasa sudah lebih baik dari penampilan di China Open terlepas dari menang atau kalahnya. Saya merasa feel dan hawanya sudah kembali dan harusnya semakin hari bisa semakin baik. Saya menikmati dan belajar agar tidak mengulang kesalahan minggu lalu.

Besok lawan Leong Jun Hao (Malaysia), kami belum pernah bertemu sebelumnya. Akan ada adu strategi tapi yang utama fokus mempersiapkan diri sendiri dulu. Nanti juga akan ada evaluasi dengan pelatih tentang pertandingan hari ini dan buat besok seperti apa. Semoga besok bisa memberikan yang terbaik.

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Wang Tzu Wei (Chinese Taipei) 15-21, 15-21

Chico Aura Dwi Wardoyo:
Tadi bukan penampilan terbaik saya, sangat kecewa dengan hasil hari ini.

Lawan di seperempat gim terakhir, baik di gim pertama maupun gim kedua dapat memegang permainan depan dengan baik. Jadi saya banyak mengangkat bola dan karena bolanya kencang saya agak kesulitan untuk melakukan pertahanan. Tidak ada masalah dengan adaptasi, saya hanya tidak siap dengan permainan lawan. (*)

Leave a Reply