BNI Badminton Asia Junior Championships 2023: Tren Apik Adrian/Felisha Terhenti

Yogyakarta, 14 Juli 2023

Tren positif ganda campuran Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu terhenti di perempatfinal turnamen BNI Badminton Asia Junior Championships 2023. Pada pertandingan yang digelar di GOR Amongraga, Yogyakarta, Jumat (14/7) malam, Adrian/Felisha menyerah dua gim langsung saat berhadapan dengan pasangan China, Liao Pin Yi/Zhang Jia Han dengan skor 20-22, 16-21.

Pada pertandingan ini Adrian/Felisha mengaku tertekan sepanjang laga sehingga sulit untuk keluar dan menampilkan permainan terbaik. Terbukti pasangan yang memulai debut di BNI Badminton Asia Junior Championships 2023 itu harus menyerah dalam tempo 32 menit.

“Kendala kami hari ini saat ditekan lawan jadi sering melakukan kesalahan sendiri dan error,” ungkap Felisha.

Adrian/Felisha sendiri sejatinya mencoba untuk keluar dari tekanan. Strategi Liao/Zhang yang terus menekan Adrian/Felisha, membuat pasangan Indonesia itu banyak membuat kesalahan dan memberikan poin buat lawan.

“Sebenarnya di laga ini sudah mengetahui karakter lawan. Pola permainan terbaik kami tidak keluar sehingga saat tertekan tidak bisa menampilkan permainan terbaik,” tambah Felisha.

Dengan hasil ini sektor ganda campuran tuan rumah tinggal menyisakan Jonathan Farrell Gosal/Priskila Venus Elsadai. Pasangan Jonathan/Priskila akan berhadapan dengan ganda campuran China, Zhu Yi Jun/Huang Ke Xin. (*)

Leave a Reply