(World Junior Championships 2019) Ke Perempat Final, Tryola/Melani Ditunggu Unggulan Kedua

(Kazan, 10/10/2019)

Ganda putri Tryola Nadia/Melani Mamahit menyusul langkah Putri Syaikah/Nita Violina Marwah ke babak perempat final World Junior Championships 2019. Tryola/Melani yang merupakan unggulan ketujuh ini mengalahkan wakil Malaysia, Low Yeen Yuan/Valeree Siow, dengan skor 17-21, 21-10, 21-14.

Terbawa irama permainan lawan yang cepat di game pertama, Tryola/Melani kemudian mengganti strategi di game kedua. Strategi yang mereka jalankan akhirnya berhasil, di game penentuan, Tyola/Melani kian sulit dikejar oleh lawan, mereka unggul jauh 16-8 dan akhirnya memenangkan pertandingan.

"Pada game pertama, kami terbawa irama permainan lawan yang kencang. Kami nggak sadar kalau ikut main lawan, jadi kami yang tertekan," kata Tryola kepada Badmintonindonesia.org.

"Di game kedua kami ubah permainan dengan lebih tenang dan lebih menekan lawan," lanjut Melani.

Di babak perempat final, Tryola/Melani akan bertemu dengan unggulan kedua dari Tiongkok, Li Yi Jing/Luo Xu Min. Berhadapan dengan lawan yang lebih diunggulkan, Tryola/Melani mengatakan akan tampil nothing to lose namun tetap berusaha semaksimal mungkin.

"Lawan memang lebih diunggulkan, pemain Tiongkok agak beda mainnya dengan pemain Malaysia hari ini. Kalau pemain Tiongkok pukulan-pukulannya lebih halus. Kami mau belajar banyak dari WJC kali ini, karena kami masih punya kesempatan di WJC tahun depan, kami mau belajar lebih fokus, lebih tahan dan tidak mati-mati sendiri," jelas Tryola.

Saat berita ini diturunkan, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi tengah bertanding melawan wakil Hong Kong, Leung Sze Lok/Yeung Pui Lam. (*)