(World Junior Championships 2019) Indonesia Kian Unggul 2-1

(Kazan, 4/10/2019)

Kemenangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin membawa tim Indonesia kian unggul atas Thailand dengan skor 2-1 dalam babak semifinal World Junior Championships 2019. Leo/Daniel mengalahkan Thanawin Madee/Ratchapol Makkasasithorn dalam dua game langsung dengan skor 21-12, 22-20.

Hanya satu kemenangan lagi dibutuhkan Indonesia untuk malaju ke babak final. Di partai kedua, Putri Kusuma Wardani belum berhasil meredam perlawanan Phittayaporn Chaiwan, ia takluk dengan skor 22-24, 16-21.

Pertarungan kedua pasangan berlangsung begitu ramai di game kedua, hingga terpaksa adu setting. Leo/Daniel yang lebih siap, akhirnya merebut game kedua dan memupuskan harapan ganda Thailand untuk memainkan game penentuan.

"Di game kedua, saya beberapa kali dinyatakan fault saat menerima servis dari lawan, saya juga bingung kenapa berkali-kali. Ini berpengaruh pada saya, jadi sering nggak yakin. Selain itu di game kedua serangan lawan juga lebih keras dan mereka banyak flick service," kata Daniel saat ditanya soal game kedua yang berlangsung ketat.

"Walau kedudukannya imbang 1-1, kami harus yakin untuk bisa menyumbang angka. Pokoknya yakin dulu. dari kemarin sebetulnya mainnya belum enak karena kondisi lapangannya silau dan berangin. Tapi ini nggak bisa jadi alasan karena lawan juga mengalami," ujar Leo.

Saat berita ini diturunkan, tengah dimainkan partai keempat yaitu nomor ganda putri antara Putri Syaikah/Nita Violina Marwah melawan Benyapa Aimsaard/Pornnicha Suwatnodom. (*)