(World Junior Championships 2019) Indonesia Unggul 1-0 Atas Hong Kong

(Kazan, 3/10/2019)

Indonesia sementara unggul 1-0 atas tim Hong Kong di babak perempat final World Junior Championships 2019. Poin pertama disumbang Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil yang mengalahkan Lui Chun Wai/Yeung Pui Lam dengan skor 16-21, 21-13, 21-17.

Turun pertama kalinya di WJC 2019 ini, Leo/Indah dipaksa bermain rubber game oleh Lui/Yeung. Setelah kehilangan game pertama, Leo/Indah berhasil bangkit dan menemukan ritme permainan mereka di game kedua dan ketiga.

"Saya masih sering kurang yakin dengan pukulan-pukulan saya, jadi mengukur akurasinya harus disesuaikan sama kondisi cahaya dan angin di lapangan, makanya agak kurang enak tadi, belum maksimal," kata Indah usai pertandingan.

"Soal kondisi di lapangan sih sama dengan yang dibilang Indah, kadang silau, menang angin, kalah angin, jadi kalau smashm bola atasnya kurang pas. Kami masih cari feeling mainnya," tambah Leo.

"Tidak ada beban sih, tegang itu ada, itu karena kami mau menyumbang poin buat tim, tapi harus dijaga jangan sampai menggebu-gebu," tutur Indah.

Saat berita ini diturunkan, Putri Kusuma Wardani tengah bertanding di partai kedua melawan Cheng Sin Yan Happy Serena. Putri sementara unggul 21-7 di game pertama. (*)