Tanding Di Australia Open 2019, Rian Dan Annisa Lebaran Jauh Dari Keluarga

(Jakarta, 6/6/2019)

Beberapa pebulutangkis Indonesia yang bertanding di Australia Open 2019, harus rela merayakan hari raya Idul Fitri jauh dari keluarga. Diantaranya adalah pemain ganda putra, Muhammad Rian Ardianto dan ganda campuran, Annisa Saufika.

Bagi Rian, ini merupakan kali pertama ia merayakan lebaran saat jadwal pertandingan. Meski sedih, Rian juga mengaku senang punya pengalaman berlebaran di luar negri.

“Ini pertama kali lebaran jauh dari keluarga. Biasanya bareng keluarga terus. Rasanya pasti sedih, biasanya kumpul sama-sama. Tapi jadi ada pengalaman baru, merasakan lebaran di luar negri,” kata Rian kepada Badmintonindonesia.org.

Beda halnya dengan Rian, Annisa sudah dua kali lebaran bertepatan dengan jadwal tandingnya. Lima tahun lalu, Annisa juga harus turun di Singapore International Challenge saat Idul Fitri.

“Sedih banget rasanya. Waktu sholat juga pengen nangis karena inget keluarga. Terus juga beda zona waktu kan, jadi nggak bisa langsung video call keluarga di Indonesia. Tapi untungnya di sini ada orang Indonesia, kakaknya Frengky (Wijaya Putra, pemain ganda putra). Habis sholat Id diajak ke apartemennya buat makan ketupat dan opor,” cerita Annisa.

Rian dan Annisa melaksanakan sholat Id di sela-sela jadwal pertandingannya, di Masjid Auburn Gallipoli, Sydney.

Australia Open 2019 sendiri berlangsung mulai 4 Juni hingga 9 Juni mendatang. (*)