Serunya Meet and Greet Bersama Fajar/Rian

(Jakarta, 6/10/2018)

Pelatnas Cipayung hari Sabtu ini tampak lebih meriah dengan kehadiran pada anggota Membership PBSI dalam acara Meet and Greet tim Asian Games 2018, kali ini bersama pasangan ganda putra peraih medali perak Asian Games 2018, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Acara meet and greet dibuka dengan menonton sesi latihan atlet di pelatnas. Pada kesempatan ini, para pecinta bulutangkis diberi kesempatan menyaksikan langsung bagaimana para pebulutangkis terbaik Indonesia mempersiapkan diri jelang turnamen.

"Menurut saya acaranya bagus, supaya para pecinta bulutangkis bisa tahu suasana latihan di pelatnas seperti apa. Semoga mereka juga terus mendukung atlet Indonesia dan jangan ada yang bully lagi," kata Rian saat ditanya komentarnya.

"Peserta meet and greet cukup antusias, ini memberi semangat kepada kami, bahwa begitu banyak dukungan yang diberikan kepada kami dan ini menambah motivasi kami untuk memberikan yang terbaik," tambah Fajar.

Setelah itu, Fajar/Rian menyapa langsung para penggemar mereka dan berbagi cerita mengenai banyak hal mulai dari awal memulai karier di bulutangkis, keseharian mereka di luar lapangan, hingga bagaimana cara Fajar menghadapi Rian yang pendiam dan sebaliknya bagaimana Rian mengatasi keusilan Fajar. Para pecinta bulutangkis pun tak melewatkan momen ini untuk berfoto bersama dengan Fajar/Rian.

Meet and Greet ini merupakan salah satu program dari Membership PBSI. Tak hanya memberi benefit meet and greet, Membership PBSI juga menawarkan berbagai keuntungan lainnya seperti diskon merchandise PBSI, diskon HTM event-event PBSI dan sebagainya.

Untuk informasi lengkap mengenai membership PBSI dapat hubungi no Whatsapp: 081370516031.(*)