(BCA Indonesia Open SSP 2017) Penampilan Fajar/Rian Dipuji Lawan
(Jakarta, 16/6/2017)
Penampilan Fajar Alfian/Muhammad Rian di babak perempat final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2017 mendapat pujian dari lawan mereka, Kedren Kittinupong/Dechapol Puavaranukroh (Thailand).
Duel kedua pasangan muda ganda putra ini akhirnya dimenangkan oleh Fajar/Rian dengan skor 21-13, 18-21, 21-12.
“Kami tidak bisa menerapkan strategi permainan kami di game pertama dan ketiga. Pada game kedua, kami bermain lepas saja dan tidak ada beban, lawan jadi panik,” ungkap Puavaranukroh.
“Fajar/Rian punya tempo permainan yang bagus, defense dan serangan mereka juga bagus. Servis mereka pun bagus,” kata Kedren.
Fajar/Rian menjadi wakil pertama yang lolos ke babak semifinal. Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir baru saja memastikan tiket semifinal usai mengalahkan Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing (Malaysia), dengan skor 21-18, 21-16.
Masih ada satu kesempatan menambah wakil ke semifinal lewat pasangan ganda putri Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani melawan Sapsiree Taerattanachai/Puttita Supajirakul (Thailand). (*)