(BWF World Junior Championships 2016) Ini Susunan Tim Indonesia Untuk Hadapi India

Bilbao, 5 November 2016

Mimpi Indonesia untuk bisa membawa pulang Piala Suhandinata memang belum bisa terwujud di Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2016. Skuad muda tanah air harus terhenti di perempat final pada Jum’at (4/11) malam waktu Bilbao, tim Indonesia dipaksa mengakui keunggulan Malaysia dengan 1-3. Tetapi perjuangan tim merah putih belum berakhir.

Dengan sistem yang digunakan di WJC kali ini, semua tim akan terus melakoni laga hingga memiliki rangking masing-masing. Rangking terbaik yang bisa diraih tim Indonesia saat ini adalah urutan kelima, dimana sore ini (5/11) waktu Bilbao, Indonesia akan berhadapan dengan India.

“Pertandingan ini pun tetap penting meskipun hanya bisa mendapatkan hasil tertinggi di urutan kelima, pelatih pun memiliki pertimbangannya masing-masing mengenai siapa yang mereka turunkan di pertandingan ini,” ujar manajer tim, Fung Permadi.

Di laga kontra India, untuk pertama kalinya Aurum Oktavia Winata, Mychelle Chrystine Bandaso/Serena Kani serta Andika Ramadiansyah akan diturunkan. Andika akan turun di ganda campuran bersama Vania Arianti Sukoco, sementara susunan di dua nomor lainnya masih tetap sama.

“Kami tetap menurunkan pemain terbaik kami. Menurut pertimbangan pelatih dengan melihat penampilan pemain India kemarin, susunan pemain saat ini sudah bisa mengatasi pemain India ini,” pungkas Fung.

Laga Indonesia vs India akan dimulai pukul 15.30 waktu setempat atau sekitar pukul 21.30 WIB. Berikut susunan pemain Indonesia vs India

Muhammad Fachrikar/Bagas Maulana vs Dhruv Kapila vs Krishna Prasad Garaga

Aurum Oktavia Winata vs Shikha Gautam

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Mithun Manjunath

Mychelle Chrystine Bandaso/Serena Kani vs Ashwini Bhat K/Mithula UK

Andika Ramadiansyah/Vania Arianti Sukoco vs Satwiksairaj Rankireddy/Kuhoo Garg (*)