(French Open 2015) Hendra/Ahsan Terhenti Di Semifinal

(Paris, 24/10/2015)       

 

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan harus mengakhiri langkah mereka di French Open Super Series 2015. Di semifinal, Hendra/Ahsan kalah tiga game usai tanding selama satu jam, melawan Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding, Denmark, 18-21, 21-19 dan 15-21. 

“Kami ucapkan selamat kepada pasangan Denmark. Mereka hari ini main bagus sekali. Mereka main bagus, sementara kami banyak melakukan kesalahan,” kata Ahsan. 

Sejak awal game pertama, Mads/Mads berhasil menguasai jalannya pertandingan. Bermain lebih berani dan rapi dalam pengembalian, berhasil membawa kemenangan untuk mereka. Sebaliknya, Hendra/Ahsan cenderung banyak melakukan kesalahan akibat terburu-buru di lapangan. 

Masuk ke game dua, pertandingan berjalan lebih ketat. Namun di game kedua ini Hendra/Ahsan sempat membuka peluang kemenangan mereka. Unggul 9-6 dan 13-9, Hendra/Ahsan terus mengejar ketertinggalan. Meski Mads/Mads sempat mencuri beberapa poin, Hendra/Ahsan akhirnya amankan game kedua. 

Namun masuk ke game tiga, pasangan Indonesia tersebut tak bisa banyak bergerak. Diawali dengan keunggulan 2-0 untuk Mads/Mads, pasangan Denmark ini kemudian terus melesat meninggalkan Hendra/Ahsan, tanpa sempat diungguli. Hendra/Ahsan kalah rubber game.  

“Mereka banyak membuka permainan dulu. Baru kemudian setelah mereka balik serang, kami banyak kaget dan nggak bagus pengembaliannya. Kami banyak mati di lapangan. Hari ini mereka lebih berani, kalau dulu mungkin belum seaman sekarang permainannya,” ungkap Hendra. 

Hendra/Ahsan dan Mads/Mads sebelumnya sudah dua kali berhadapan. Di dua pertemuan tersebut Hendra/Ahsan selalu bisa memastikan kemenangannya. 

“Walaupun kami sudah pernah menang, nggak jaminan juga kalau kami bisa terus menang. Kami bersyukur aja untuk hari ini. Untuk evaluasi nanti kami bicarakan dengan pelatih,” ujar Ahsan.  

Hasil lengkap pertandingan babak semifinal French Open Super Series bisa diakses di sini. (*)