(Asia Junior Championships 2015) Abimanyu/Apriani Sukses Lewati Babak Pertama

(Bangkok, 1/7/2015)

Pasangan ganda campuran Fachriza Abimanyu/Apriani Rahayu sukses melewati babak pertama nomor perorangan Asia Junior Championships 2015. Keduanya mengalahkan wakil Filipina, Vincent Rafael Manuel/Joella Geva De Vera, dengan skor 21-9 dan 21-14.

“Lawan hari ini juga udah lumayan bagus mainnya. Tapi kami lebih yakin aja supaya bisa menang, jadi nggak terlalu susah,” kata Abimanyu usai pertandingan.

Meski bukan merupakan pasangan tetap, Abimanyu/Apriani berharap bisa menembus semifinal turnamen yang berlangsung di CPB Badminton Training Center, Bangkok tersebut. Abimanyu/Apriani pernah sekali berpasangan di tahun 2013 pada Pekan Olahraga Nasional XII. Kala itu mereka berhasil membawa pulang medali emas untuk DKI Jakarta.

“Kami pernah sekali berpasangan sebelum ini di pekan olahraga pelajar nasional dan bisa dapat emas. Semoga di sini kami juga bisa bagus hasilnya. Target saya bisa tembus semifinal,” kata Abimanyu.

Di babak dua, Abimany/Apriani akan berhadapan dengan pasangan Jepang, Masayuki Onodera/Natsuki Sone.

Abimanyu/Apriani menyusul dua rekan lainnya ke babak dua. Beno Drajat/Yulfira Barkah dan Yanthoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami lolos tanpa bertanding setelah memperoleh bye.

Sementara satu pasangan lagi, Zulfauzi Habibi/Syifa Fauziah masih harus bertanding melawan pasangan Malaysia lebih dulu, yaitu Tan Jinn Hwa/Goh Jin Wei.

Nomor perorangan Asia Junior Championships berlangsung mulai tanggal 1 Juli hingga 5 Juli. Para atlet dari sektor tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran, akan berebut gelar pemain junior terbaik tingkat Asia.

Hasil pertandingan babak pertama Asia Junior Championships 2015 selengkapnya bisa diakses di sini.