(BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015) Febe Maju Ke Perempat Final

(Jakarta, 4/6/2015)

Tunggal putri Maria Febe Kusumastuti mengamankan tiket perempat final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015. Febe melangkah usai mengalahkan pemain Hong Kong, Yip Pu Yin, 21-17 dan 21-4.

“Saya pernah ketemu Yip Pu Yin dulu dan pernah kalah tapi pernah menang juga. Tapi saat itu kondisi Yip sedang di atas, performa terbaiknya. Hari ini saya merasa Yip tidak bisa mengatasi masalahnya, menang angin dan kalah angin dia tidak bisa mengatasinya. Tapi saya nggak tau kemarin dia lawan Sung Ji Hyun seperti apa,” kata Febe ditemui usai pertandingan.

“Di game pertama, saya banyak menang angin, jadi pengembalian bolanya tidak terlalu tipis keluar. Sementara di game kedua, lawan malah tidak bisa mengatasi angin dan banyak bola yang diarahkan ke saya keluar lapangan,” tambah Febe lagi.

Febe yang menang mudah melawan Yip, kemudian masih menunggu lawan berikutnya. Hasil duel sesama Jepang, Yui Hashimoto dan Minatsu Mitani nantinya akan menjadi lawan Febe di perempat final.

“Lawan pemain Jepang saya harus siap-siap, mereka mainnya ulet dan nggak gampang mati. Saya pernah ketemu Mitani dan kalahnya cukup jauh. Tapi di sini kan main di rumah sendiri, dukungan penonton juga sangat tinggi. Kita nggak tau kan kalau nanti pemain Jepang jadinya tertekan dengan kondisi lapangan,” kata Febe.

Indonesia masih berpeluang menambah wakilnya di perempat final untuk sektor tunggal putri. Dimana Linda Wenifanetri akan berhadapan dengan Tai Tzu Ying, unggulan empat asal Taiwan.

Hasil sementara babak dua BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015 bisa diakses di sini. (*)