(Piala Thomas dan Uber 2014) Angga/Rian Menang Mudah, Indonesia-Singapura 4-0

(New Delhi, 19/5/2014)
Pasangan ganda putra rangking sebelas dunia, Angga Pratama/Rian Agung Saputro tak banyak menemukan kesulitan berarti pada laga perdana mereka di Piala Thomas 2014. Dalam pertandingan penyisihan grup A antara Indonesia melawan Singapura, Angga/Rian menyumbang poin keempat buat timnya.
 
Angga/Rian menang mudah atas Yong Kai Terry Hee/Zi Liang Derek Wong, 21-9, 21-15. Melihat kekuatan diatas kertas, Angga/Rian memang sudah seharusnya memenangkan pertandingan ini. Pasangan Singapura ini bukanlah pasangan tetap, Derek merupakan pemain tunggal putra yang main rangkap di ganda putra, keduanya juga tercatat belum memiliki peringkat dunia.
 
“Di game pertama, lawan masih belum mengetahui permainan kami, sehingga kami bisa menguasai mereka. Tetapi pada game kedua mereka lebih mengantisipasi. Kami memang berpeluang besar untuk menang, apalagi Derek kan sebetulnya bukan pemain ganda, dia fokus di nomor tunggal,” ujar Angga yang berasal dari klub Jaya Raya Jakarta.
 
“Kami merasa banyak melakukan kesalahan sendiri pada game kedua. Terry/Derek juga sering tiba-tiba mempercepat tempo permainan,” kata Rian, pemain kelahiran Karanganyar, 25 Juni 1990.
 
Sama seperti Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Piala Thomas 2014 adalah Piala Thomas yang pertama buat Angga/Rian. Di Piala Thomas 2012, Rian pernah menjadi bagian tim Indonesia, namun ia tak berpasangan dengan Angga. Jadi mereka merasa wajar jika diselimuti ketegangan di debut Piala Thomas ini. Namun seperti dituturkan Angga, ia dan Rian mampu menguasai perasaan tersebut.
 
“Ini Piala Thomas pertama buat kami sebagai pasangan tetap, namun kami sudah pernah ikut kejuaraan beregu di Piala Sudirman 2013. Rasanya sama saja, pokoknya kalau diturunkan ya harus siap untuk sumbang poin. Bukan cuma di nomor ganda saja, di nomor tunggal juga begitu,” tutur Angga.
 
Di partai kelima, Simon Santoso yang merupakan juara Singapore Open Super Series 2014, tengah berhadapan dengan Kwan Ting Sean Lee. (*)