(Komunitas Bulutangkis) Giatnya BL Malang Raya Majukan Bulutangkis
(Jakarta, 21/12/2013)
Dengan mengusung misi menggali potensi masyarakat di bidang bulutangkis serta mendukung kemajuan prestasi bulutangkis di Malang Raya, para pecinta olahraga tepok bulu di daerah Malang Raya dan sekitarnya membentuk komunitas Badminton Lovers Malang Raya. Perkumpulan yang dibentuk pada 1 Oktober 2013 ini beranggotakan 105 atlet dan 50 orang dari kalangan masyarakat.
Selain punya sistem keanggotaan yang terstruktur dengan baik, komunitas BL Malang Raya juga telah memiliki serangkaian program, di antaranya adalah Badminton Day yang merupakan wadah berkumpulnya para anggota di GOR Kanaya, Malang, dalam acara coaching clinic, meet and greet dengan legenda bulutangkis, main bulutangkis bersama, kompetisi-kompetisi bulutangkis atau sekedar berdiskusi soal perbulutangkisan Tanah Air.
Komunitas BL Malang Raya tak hanya sekedar berkumpul dan bermain bulutangkis. Ternyata komunitas ini juga mempunyai niat yang begitu mulia dalam memajukan bulutangkis di daerahnya. Salah satunya adalah dengan mengusahakan terlaksananya bulutangkis sebagai kegiatan eksta kurikuler wajib di Sekolah Dasar di Malang Raya.
Rencananya, komunitas ini juga akan membekali guru-guru olahraga SD se Malang Raya dengan kursus sistem kepelatihan nasional tingkat “Pra Level” agar guru-guru mampu mengajar bulutangkis secara benar. Hal ini sesuai dengan program PP PBSI tentang kursus sistem kepelatihan nasional “Pra Level” yang mana akan mengirimkan tenaga penatar pusat/tutor pusat untuk mengajarkan kursus Pra Level secara gratis.
Selain itu, BL Malang Raya juga bekerja sama dengan perusahaan yang mempunyai program CSR (Corporate Social Responsibility) untuk membantu dan mendukung pelaksanaan program PBSI Malang Raya, di ataranya revitalisasi pelatcab (Pemusatan latihan cabang) dan revitalisasi kejuaraan-kejuaraan tingkat provinsi/nasional. (*)