(BWF World Junior Championships 2013) Langkah Ihsan Terhenti di Semifinal

(Bangkok, 2/11/2013)
Ihsan Maulana Mustofa gagal menyusul Kevin Sanjaya Sukamuljo/Masita Mahmudin maju ke final BWF World Junior Championships 2013. Meski telah berjuang sengit tiga gim dalam pertandingan di Stadion Huamark, Bangkok,  Ihsan menyerah kalah kepada wakil Korea, Heo Kwang Hee, 18-21, 21-13, 16-21.
 
“Saya sangat kecewa dengan hasil ini, padahal ini adalah WJC terakhir untuk saya,” ujar Ihsan, pemain kelahiran Tasikmalaya, 18 November 1995 ini.
 
Duel kedua pemain tunggal putra ini berlangsung alot. Ihsan dan Heo selalu saling berkejaran angka di game pertama. Heo yang bermain lebih agresif berhasil mengamankan game pertama.
 
Bermain lebih rileks, Ihsan pun membalas kekalahannya di game pertama dan merebut game kedua dengan skor meyakinkan 21-13.
 
Sayangnya di game penentuan, Ihsan justru tampil antiklimaks dan tertinggal jauh 4-10. Sementara Heo yang kian percaya diri, tak memberi kesempatan pada Ihsan untuk mengembangkan permainannya. Dia terus menghujani Ihsan dengan smash-smash keras.
 
Ihsan sempat menghembuskan harapan saat memperkecil ketertinggalannya menjadi 15-17. Sayang, Ihsan kembali berada di bawah tekanan saat melakukan kesalahan demi kesalahan sendiri. Heo pun mengunci perolehan skor Ihsan di angka 16 hingga akhirnya merebut tiket final.
 
“Pada game ketiga, saya kehilangan fokus dan terburu-buru ingin mengejar ketertinggan angka. Lawan sebetulnya bukan pemain yang berbahaya, tetapi dia punya defense yang rapat dan pukulannya keras,” ujar Ihsan yang dijumpai usai pertandingan.
 
“Ihsan masih harus belajar mengontrol emosi di lapangan, masih sering terburu-buru. Ihsan juga harus bisa menentukan kapan harus menyerang atau bertahan. Namun secara keseluruhan, Ihsan tidak kalah kualitas dari lawannya, dia sudah tampil maksimal,” kata Imam Tohari, sang pelatih.

Dengan hasil ini, maka Kevin/Masita menjadi satu-satunya wakil di babak final. Kevin/Masita akan berhadapan dengan pasangan China, Huang Kaixiang/Chen Qingchen yang merupakan unggulan 3/4.
 
Hasil sementara babak semifinal BWF World Junior Championships 2013 dapat diakses di www.tournamentsoftware.com