(World Championships 2013) Ketika Atlet Bulu Tangkis Berlebaran di Negeri Orang
(Jakarta, 26/7/2013) Berada di tengah keluarga tercinta di Hari Raya Idul Fitri merupakan dambaan semua umat muslim. Apalagi lebaran di Indonesia yang kaya akan dengan tradisi mulai dari mudik, hingga menyantap hidangan khas seperti ketupat dan sebagainya.
Namun, tak semua orang bisa merasakan nikmatnya berlebaran bersama keluarga, misalnya para atlet bulu tangkis di Pelatnas Cipayung. Terkadang ada turnamen yang bertepatan dengan hari lebaran, hal ini membuat atlet harus puas merayakan lebaran di negeri orang.
Seperti kisah yang dituturkan Aprilia Yuswandari ketika ia merayakan lebaran di Macau saat mengikuti turnamen Macau Open Grand Prix Gold 2008.
“Di Macau sama sekali tidak terasa suasana lebaran, pokoknya rasanya aneh, karena saya terbiasa lebaran di Indonesia bersama keluarga. Ada kebiasaan-kebiasaan bersama keluarga yang saya rindukan, seperti menonton takbiran. Saat itu rasanya sedih sekali, sampai ingin nangis karena kangen rumah” kata pemain kelahiran Bantul, 24 April 1988 ini.
Untuk mengobati kerinduannya, pada malam takbiran Aprilia menelepon sang adik dan memintanya jangan menutup telepon sehingga ia bisa mendengarkan gema takbir.
“Walaupun cuma dengar takbiran dari handphone, tapi rasanya sudah senang banget” ujar Aprilia yang memperkuat tim Piala Sudirman 2013 ini.
Berbeda dengan Aprilia yang sudah mencicipi rasanya berlebaran di negeri orang, Tiara Rosalia Nuraidah baru akan merasakannya pada lebaran tahun ini. Dengan berlangsungnya ajang World Championships 2013 pada 5-11 Agustus 2013 di Guangzhou, Cina, maka para atlet yang berlaga di turnamen bergengsi ini dipastikan tidak bisa merayakan lebaran yang jatuh pada 8-9 Agustus 2013.
“Ini akan jadi pengalaman pertama buat saya, sedih rasanya tidak bisa berlebaran bersama keluarga. Oleh karena itu, kemarin saya dan mama berlebaran duluan, ha ha ha. Mama masak makanan lebaran buat saya dan dibawa ke Cipayung. Ada ketupat, opor ayam, sampai kue nastar, kami makan bersama-sama seperti saat lebaran saja” cerita Tiara, pemain ganda putri yang berpasangan dengan Gebby Ristiyani Imawan.
Baik Tiara maupun Aprilia yang sama-sama akan mengikuti World Championships 2013, mengaku sudah mempersiapkan berbagai santapan khas lebaran untuk diboyong ke Guangzhou.