(Asia Junior Championships) Okuhara Masih Terlalu Tangguh Untuk Hanna

 

(Gimcheon, 1/7/2012) Jepang kembali menambah keunggulan atas Indonesia setelah Nozomi Okuhara menundukkan Hanna Ramadini dengan skor 9-21, 15-21. Pada partai sebelumnya, pasangan Arya Maulana Aldiartama/Edi Subaktiar dikalahkan oleh Takuto Inoue/Yuki Kaneko juga dalam dua gim langsung, 9-21, 10-21.
 
“Saat lawan berhasil mengejar poin, saya mulai panik dan tidak tahu harus menerapkan permainan seperti apa untuk menahan laju lawan. Kekalahan ini akan saya jadikan pelajaran, kalau bertemu dia lagi di pertandingan perorangan, saya tidak ingin kalah lagi dan akan lebih gigih di lapangan” kata Hanna soal pertandingannya.
 
Di gim kedua, Hanna sempat memimpin perolehan angka hingga 11-7. Namun sayangnya beberapa kali ia melakukan kesalahan dengan banyak membuang bola kesamping. Okuhara pun semakin tak terbendung, ia terus menyusul dan mengumplkan satu demi satu poin hingga akhirnya memenangkan pertandingan sekaligus menyumbangkan angka kedua bagi negaranya.
 
Shesar Hiren Rhustavito yang turun di partai ketiga menjadi harapan Indonesia untuk meraih poin sekaligus memperpanjang permainan di babak delapan besar ini.