(Badminton Asia Championships) Cedera Otot Perut, Simon Santoso Mundur

(Qingdao, 18/4/2012) Simon Santoso memutuskan untuk mundur dari turnamen Badminton Asia Championships 2012 karena cedera otot perut. Pemain tunggal putra Indonesia peringkat sembilan dunia ini dijadwalkan akan bertemu dengan pemain asal China, Huan Gao, di babak kedua siang ini.

“Otot perut saya tertarik, mulai terasa waktu di Axiata Cup lalu. Sehabis melawan Sameer Verma kemarin, sakitnya mulai terasa lagi terutama saat melakukan smash” ujar Simon tentang cederanya.

Simon akan kembali ke Jakarta besok pagi untuk melakukan sejumlah pengobatan pada cederanya. Sedianya setelah turnamen ini, ia langsung berangkat ke New Delhi untuk mengikuti kejuaraan India Open Superseries 2012. Namun mengingat kondisinya, Simon belum bisa memastikan apakah ia akan tampil di India Open minggu depan yang merupakan turnamen terakhir untuk perhitungan poin Olimpiade London 2012.

“Akan dilihat dulu perkembangan dari cedera saya, jika memungkinkan saya akan ikut India Open, jika tidak, saya akan fokus untuk penyembuhan dulu” tambah Simon.

Dengan mundurnya Simon, maka sektor tunggal putra hanya menyisakan Dionysius Hayom Rumbaka. Sementara Taufik Hidayat dan Tommy Sugiarto batal tampil di turnamen ini.