(Kualifikasi Piala Thomas dan Uber) Djoko Santoso : Perjuangan Masih Panjang

(Jakarta, 21/2/2012) Setibanya di tanah air pada Senin, 20 Februari lalu, tim Thomas dan Uber mendapat sambutan di bandara Soekarno Hatta oleh Ketua Umum KONI Tono Suratman. Pada kesempatan ini Tono menyampaikan ucapan selamat kepada tim Thomas dan Uber Indonesia yang berhasil memenuhi targetnya untuk masuk ke putaran final Piala Thomas dan Uber 2012 yang akan dilangsungkan pada 20-27 Mei di Wuhan, China.

Ketua Umum PB PBSI, Djoko Santoso yang turut mendampingi tim selama bertanding di Macau juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas penghargaan yang diberikan kepada para atlet sekembalinya mereka ke tanah air.

“Terima kasih atas penyambutan ini, semoga anak-anak lebih termotivasi lagi untuk mempersembahkan yang terbaik di putaran final nanti. Kami bersyukur bisa lolos ke putaran final, namun perjuangan kami masih panjang, kami masih banyak kekurangan, untuk itu kami mohon doa restu dari masyarakat Indonesia” kata Djoko.

Sekembalinya dari Macau, tim akan langsung kembali berlatih dan mengurus keperluan visa untuk turnamen selanjutnya yaitu All England dan Swiss Open GP Gold. Bahkan beberapa diantaranya akan berangkat ke Jerman Open GP Gold pada hari Sabtu ini.

“Kami akan memanfaatkan sisa waktu yang ada, masih tersisa sekitar tiga bulan untuk membenahi diri. Bahkan sekembalinya dari Macau ini, anak-anak harus mengurus visa dan kembali berlatih. Meskipun baru pulang, mereka tidak bisa bersantai karena mereka sadar bahwa semua ini adalah pengorbanan demi prestasi” kata Yacob Rusdianto, Sekjen PBSI sekaligus wakil manajer tim Thomas dan Uber Indonesia.