(Korea Superseries Premier) Vita/Nadya Tundukkan Unggulan Ketiga

(Seoul, 4/1/2012) Pasangan ganda putri Vita Marissa/Nadya Melati maju ke babak kedua Korea Open Superseries Premier 2012 setelah menundukkan unggulan ketiga asal Jepang, Mizuki Fujii/Reika Kakiiwa, 9-21, 21-14, 21-16.

 

“Kali ini kami bermain safe dan tidak terburu-buru, pemain Jepang ini terkenal kuat dan ulet jadi harus sabar menghadapi mereka. Pada gim pertama kami sempat kalah jauh karena ini adalah pertandingan pertama, jadi baru menyesuaikan dengan keadaan lapangan dan shuttlecock yang agak berat” ujar Vita tentang pertandingannya.

 

Kemenangan ini merupakan kado ulang tahun bagi Vita yang hari ini merayakan ulang tahunnya yang ke -31. Pertemuan dengan ganda Jepang ini merupakan yang ketiga, dimana dua diantaranya dimenangkan Vita/Nadya.

 

Pada Indonesia Open Superseries Premier 2011 lalu, Vita/Nadya mengalahkan Fujii/Kakiiwa dalam dua gim langsung 21-12, 21-12. Sementara itu Fujii/Kakiiwa berhasil membalas kekalahan mereka di China Masters Superseries 2011 dengan skor 22-20, 21-14.

 

Sementara itu, pasangan ganda putra Angga Pratama/Rian Agung Saputro gagal melangkah ke babak kedua setelah dikalahkan pasangan Taiwan, Liao Chun Min/Wu Chun Wei, 12-21, 21-18, 17-21.

 

Di nomor tunggal putra, Tommy Sugiarto juga harus tunduk dari Sho Sasaki, pemain asal Jepang, dengan skor 14-21, 12-21.