(China Superseries Premier) Simon Dihentikan Unggulan Dua

(Jakarta, 26/11/2011) Simon Santoso gagal melaju ke babak final China Open Superseries Premier 2011 setelah dihentikan Chen Long asal Cina dalam dua gim langsung 14-21, 14-21. Chen yang diunggulkan di tempat kedua maju ke babak final dan akan berhadapan dengan pemenang antara rekan senegaranya, Lin Dan, atau Lee Chong Wei dari Malaysia.

 

Tak seperti penampilannya di perempatfinal melawan Peter Gade kemarin, kali ini Simon banyak melakukan kesalahan sendiri. Beberapa kali bola pengembaliannya melebar dan ini tentunya sangat menguntungkan Chen.

 

Simon sempat unggul 11-9 pada interval gim pertama, namun Chen mampu mengejar dengan balik menekan dan meninggalkan Simon 15-11. Akhirnya Simon harus menyerah setelah tertinggal jauh 13-18 dan Chen pun berhasil merebut gim pertama.

 

Pada gim kedua Chen nyaris tak memberikan kesempatan pada Simon untuk mengembangkan permainannya. Ia kembali unggul jauh hingga 15-7. Terjadi beberapa rally yang cukup menarik di gim kedua ini, namun Chen kembali menunjukkan kualitasnya dan berlari hingga 20-14 semakin jauh meninggalkan Simon. Pemain Cina yang kini berada di peringkat dua dunia ini akhirnya merebut gim kedua sekaligus memastikan diri ke final.

 

Skor pertemuan kini menjadi 2-0 untuk keunggulan Chen. Sebelumnya ia juga berhasil mengalahkan Simon di Denmark Open Superseries Premier 2011 dalam permainan tiga gim 21-18, 16-21, 21-8.

 

Dengan gagalnya Simon ke final, maka Indonesia tak lagi menyisakan wakilnya pada turnamen superseries premier terakhir di 2011 ini. Simon merupakan satu-satunya wakil yang berhasil lolos ke babak semifinal. Pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan harus terhenti di perempatfinal setelah dikalahkan ganda asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen lewat permainan dramatis, 20-22, 23-21, 26-28.