(World Junior Championships) Indonesia Tempati Posisi Ketujuh

(Taoyuan City, 30/10/2011) Tim bulutangkis junior Indonesia menempati posisi ketujuh pada pertandingan beregu Kejuaraan Dunia Junior 2011 setelah mengalahkan Belanda 3-0.

 

Pasangan ganda putra Selvanus Geh/Ronald Alexander menyumbang poin pertama dengan mengalahkan Robin Tabeling/Russell Muns dalam dua gim langsung 21-17, 21-13. Elisabeth Purwaningtyas mengukuhkan poin kedua bagi Indonesia saat berhasil menundukkan tunggal putri Belanda, Gayle Mahulette 21-15, 21-7.

 

Wisnu Yuli Prasetyo menjadi penentu kemenangan Indonesia 3-0 atas Belanda. Tanpa kesulitan, Wisnu menghentikan perlawanan De Vincent Vries, juga dalam dua gim langsung 21-7, 21-15.

 

Posisi kelima dan enam masing-masing ditempati oleh Jepang dan India. Sementara itu di babak final besok, regu bulutangkis Malaysia akan menantang tim Korea. Tuan rumah Taiwan akan menghadapi Thailand dalam perebutan tempat ketiga dan keempat.

 

“Inilah pertandingan, bisa menang bisa kalah. Namun harus kita akui apapun alasannya, tadi pagi kita kalah dan Jepang bermain lebih baik dari Indonesia.” kata Yacob Rusdianto, manajer tim Indonesia.

 

Khusus media, wawancara lengkap dapat diakses di halaman Layanan Media