(World Junior Championships) Yacob Rusdianto : Squad Junior Siap!

(Tao Yuan City, 26/10/2011) Kejuaraan Dunia Junior 2011 akan dimulai pada Jumat, 28 Oktober mendatang dan akan dibuka dengan pertandingan beregu. Squad Indonesia telah mulai berlatih dan melakukan penyesuaian lapangan pada siang ini. Meski cuaca cukup dingin, sekitar 20 derajat Celcius, namun tim junior terlihat bersemangat mengikuti sesi latihan pertama mereka.

 

Yacob Rusdianto, selaku tim manajer yang ditemui di sela-sela latihan tim junior mengatakan bahwa para atlet dalam kondisi yang fit dan siap menghadapi pertandingan beregu lusa.

 

“Kondisi anak-anak dalam keadaan baik dan semua menyatakan siap menghadapi pertandingan beregu lusa,” ujar Yacob yang juga menjabat sebagai Sekjen PB PBSI ini.

 

Kejuaraan Dunia kali ini tidak dihadiri oleh Cina, sang juara bertahan di nomor beregu. Hal ini dapat dibilang menguntungkan karena peluang lebih terbuka, namun kita tak boleh lengah mengingat peta persaingan bulutangkis kini semakin merata.

 

“Saya rasa semua negara memiliki peluang karena sekarang persaingan cukup ketat. Dengan absennya Cina, negara-negara unggulan seperti Malaysia, Denmark, Korea dan Indonesia juga memiliki peluang,” tambahnya.

 

Senada dengan yang pernah disampaikan pelatih ganda putri Bambang Supriyanto, Yacob mengatakan bahwa ganda putri memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara. Selain itu nomor ganda campuran juga cukup berpeluang.

 

Khusus media, interview selengkapnya terdapat pada halaman Layanan Media