(World Junior Championships) Indonesia Targetkan Emas

(Jakarta, 18/10/2011) Squad merah putih menargetkan medali emas pada Kejuaraan Dunia Junior yang akan berlangsung di Taoyuan City, Taiwan. Sebelumnya di Kejuaraan Asia Junior pada Juli lalu, Indonesia berhasil meraih dua gelar di nomor ganda putri lewat pasangan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah dan ganda campuran yaitu Lukhi Apri Nugoro/Ririn Amelia.

 

“Saya harap tim bisa memberikan yang terbaik dan hasil yang maksimal. Mereka adalah anak-anak pilihan yang terbaik, semoga pada kejuaraan ini kita bisa merebut medali emas,” kata Yacob Rusdianto, Sekjen PBSI yang juga akan menjadi tim manajer pada kejuaraan ini.

 

Hal diatas diungkapkan Yacob pada acara pelepasan tim Kejuaraan Dunia Junior di Cafe Cangkir, Jakarta. Pada kesempatan tersebut hadir seluruh tim inti beserta pelatih, beberapa pengurus besar PBSI, serta sejumlah wartawan.

 

Seperti diketahui, Cina yang memiliki masalah diplomatik dengan Taiwan, tidak hadir pada kejuaraan ini. Dengan demikian peluang Indonesia akan lebih terbuka, akan tetapi kita juga harus mewaspadai negara-negara lain seperti Malaysia, Denmark, Thailand, dan lainnya.

 

“Dengan absennya Cina, peluang kita akan semakin besar. Namun kita tidak boleh lengah, banyak negara yang juga memiliki pemain-pemain yang bagus seperti Malaysia dan Thailand,” kata Bambang Supriyanto, pelatih ganda putri.

 

Bambang juga menambahkan bahwa sebenarnya jika dilihat dari materi pemain, Indonesia berpeluang di nomor ganda putra, putri, campuran dan tunggal putra. Tanpa bermaksud mengecilkan nomor tunggal putri, Bambang mengatakan bahwa persaingan di tunggal putri cukup berat dan negara-negara lawan memiliki kualitas pemain yang bagus.

 

“Saya rasa keempat nomor kecuali tunggal putri cukup berpeluang. Paling tidak untuk ganda putra dan campuran bisa sampai ke semifinal di nomor perorangan,” tambah pelatih ganda putri yang berasal dari klub Jaya Raya Jakarta ini.