Indonesia Terhenti di Semifinal

 

Langkah tim Indonesia harus terhenti di semifinal kejuaraan Asia Junior U19 2011 setelah dikalahkan oleh tim Malaysia dengan skor 1-3. Dengan demikian tim Malaysia akan berhadapan dengan Cina yang maju ke final setelah mengandaskan India 3-0.

 

Indonesia kehilangan poin pertama dari ganda campuran, melalui pasangan Lukhi Apri Nugroho/Gloria Emanuelle Widjaja setelah dikalahkan pasangan Ee Yi Teo/Mei Kuan Chow 21-15, 21-14. Kemenangan Shesar Hiren Rhustavito di nomor tunggal putra berhasil membuat Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

 

Di nomor ganda putra, pasangan Praveen Jordan/Rangga Yave Rianto dikalahkan oleh pasangan Nelson Wei Keat Heg/Ee Yi Teo dengan dua game langsung 16-21, 19-21. Pada game kedua, Jordan/Rangga sebetulnya sudah memimpin hingga 6-3, naun Heg/Teo yang bermain dengan pola tepat dan menyerang berhasil menyusul dan berbalik memimpin perolehan poin.

 

Tertinggal 1-2 dari Malaysia, maka partai tunggal putri menjadi penentu. Namun sayangnya Elysabeth Purwaningtyas belum mampu menahan laju Sonia Su Ya Cheah, ia dikalahkan dalam permainan dua game dengan skor 14-21, 11-21. “Saya tegang karena tim Indonesia tertinggal,” kata Elysabeth.

 

Sonia yang bermain menyerang ini terlihat tampil lebih dominan, sementara itu Elysabeth terlihat banyak melakukan kesalahan sendiri. “Karena tegang, gerak saya menjadi lambat sehingga defense saya tidak mampu menahan serangan Sonia,” tambah Elysabeth.

 

Dengan hasil ini, maka pencapaian tahun ini sama seperti tahun lalu. Pada kejuaraan Asia Junior U19 2010 di Malaysia, tim Indonesia juga terhenti di semifinal setelah dikalahkan Cina 1-3. Manajer tim Hadi Nasri mengatakan bahwa hasil ini adalah pencapaian tim yang harus disyukuri dan dijadikan pelajaran. “Ini adalah hasil terbaik yang bisa kita lakukan, dan kita harus terima,” kata Hadi yang juga menjabat sebagai Kabid Binpres ini.

 

“Bagaimanapun hasilnya kita tetap harus bersyukur, artinya latihan harus latihan lebih lagi. Tak ada prestasi yang bisa diraih tanpa kerja keras” tambahnya.